esai tentang cinta

Cinta, aku ingin menulis sedikit tentangnya. ini bukan hal yang baru tentu juga bukan hal yang aneh, kalian pasti tahu apa itu cinta, kalian pasti tahu seberapa sakitnya di tinggal cinta, tapi apakah selama ini kalian sadar? kadang kala, orang yang paling kalian cintai adalah orang yang paling menyakiti hati kalian.dan kadang kala, teman lah yang membawa kalian kedalam pelukannya saat kalian tersakiti dan menangis bersama kalian adalah cinta yang kadang tidak kalian sadari.
cinta itu memang rumit, banyak hal yang harus kalian pilih karnanya, juga termasuk teman. dalam masalah cinta kalian tidak harus wajib menang, karna cinta itu tulus meski pun kalian selalu kalah. kalian adalah pemenang saat kalian merasa berbahagia mendapatkan cinta. tetapi suatu saat nanti ada kalanya kalian harus kehilangan cinta kalian, tapi jika kalian benar-benar mencintai sesorang, jangan pernah lepaskan dia. karna bukan berarti jika kalian melepaskan cinta, kalian benar-benar mencintainya. melainkan berjuanglah demi cinta kalian, kerna itulah cinta yang benar-benarnya cinta.
ada satu masalah yang saya sendiri tak pernah tahu jawabannya, yaitu kenapa kita bisa mencintai lebih dari seorang, dua mungkin, dan bahkan tiga atau ada juga lebih. dengan kadar cinta dan sayang yang sama. entah kenapa tuhan menakdirkan hati kita seperti itu. hanya tuhan yang tahu.tapi disini saya ingin kalian tahu, kenapa mata kita selalu terpejam, saat kita menangis, saat kita membayangkan orang yang kita cintai, dan bahkan saat kita berciuman? itu karna cinta yang sebenarnya tak pernah terlihat.cinta hanya bisa dilihat dengan mata hati, bukan mata fisik kita.
tapi apa pun pendapat kalian tentang cinta, terserah kalian, kalian bebas ber-expresi dengan cinta, ini hanya pendapat saya, seorang yang payah dalam bercinta, sekali lagi, expresikanlah cinta yang kalian miliki dengan sebebas-bebasnya karna dengan begitu kalian akan merasa hidup ini juga indah jika melihannya dengan mata hati. :)
selamat mencoba.

Komentar